ANY, TRISNAWATI (2012) Pembuatan Aplikasi Mobile Informasi Kemacetan Jalan Berbasis Sistem Operasi Android Pada Kota Semarang. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Pembuatan Aplikasi Mobile Informasi Kemacetan Jalan Berbasis Sistem Operasi Android pada Kota Semarang ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada para petugas lalu lintas dan pengguna jalan mengenai ruas jalan Kota Semarang terutama wilayah titik rawan macet yang mengalami kemacetan pada hari dan jam tertentu. Metode penelitian yang digunakan adalah prototye dan analisis data dari website yang menyediakan informasi kemacetan pada ruas jalan atau wilayah titik rawan macet. Penulisan ini menjelaskan bahwa informasi yang disampaikan dapat diakses melalui mobile berbasis android. Aplikasi Mobile Informasi Kemacetan Jalan Berbasis Sistem Operasi Android pada Kota Semarang ini memberikan tampilan informasi yang cepat, serta bisa diakses dimanapun dan kapanpun mengenai ruas jalan Kota Semarang yang mengalami kemacetan terutama pada wilayah titik rawan macet. Dan diharapkan dapat membantu para petugas lalu lintas dan pengguna jalan untuk mengambil keputusan dalam menghindari kemacetan jalan dan jalur alternatif lain yang dapat dilewati.
Actions (login required)