UDiNus Repository

Sistem Pakar Untuk Mendeteksi Penyakit Pada Kelapa Sawit Berbasis Web

ADHI, SANTOSA (2012) Sistem Pakar Untuk Mendeteksi Penyakit Pada Kelapa Sawit Berbasis Web. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3837b) | Preview

    Abstract

    Kelapa sawit merupakan tanaman andalan Indonesia khususnya Sumatera Utara. Perkebunan kelapa sawit Sumatera Utara merupakan perkebunan yang sudah berumur tua. Masalah yang umum timbul pada perkebunan kelapa sawit yang berumur tua adalah meningkatnya mikroorganisme penyebab penyakit seperti Ganoderma boninense Pat. Ganoderma adalah fungi yang dapat menyebabkan penyakit busuk pangkal batang (basal stem rot). Mekanisme pengendalian yang biasa dilakukan terhadap penyakit busuk pangkal batang (basal stem rot) diantaranya adalah pencabutan tanaman dan pembakaran. Usaha ini kurang efektif karena biayanya mahal, memerlukan lahan yang cukup luas dan dapat menyebabkan polusi udara. Pemberian pestisida sistemik atau fungisida pada tanaman juga membutuhkan biaya yang sangat mahal dan dianggap tidak dapat bertahan dalam kurun waktu yang lama. Pembahasan utama dalam penelitian ini adalah pembuatan sistem pakar rule-based untuk permasalahan penyakit kelapa sawit. Pembuatan sistem pakar ini menggunakan metode inferensi forward chaining, yaitu proses inferensi yang memulai pencarian dari premis atau data menuju pada konklusi. Pembuatan sistem pakar ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan basis data MySQL.

    Item Type: Article
    Subjects: T Technology > Teknik Informatika
    Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 16:49
    Last Modified: 18 Nov 2014 22:54
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/10982

    Actions (login required)

    View Item