ISNAINI, HABIBALLAH (2012) Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa Penyakit Pada Burung Cucakrawa Dengan Menggunakan Metode Forward Chaining. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (4061b) | Preview |
Abstract
Di zaman yang serba teknologi seperti sekarang ini salah satu teknologi yang cepat berkembang adalah komputer. kemampuan komputer dalam penyimpanan data dan mengingat informasi dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin tanpa harus bergantung pada hambatan seperti yang dimiliki oleh manusia pada umumnya. Burung cucakrawa (Pycnonotus Zeylanicus) atau dalam bahasa jawa disebut Cucakrowo adalah salah satu burung kicauan lokal yang mempunyai vokal suara berat dan banyak variasinya. Karena bunyi kicauanya yang merdu dan melengking-lengking, menjadikan burung ini banyak digemari. Sistem pakar yang dikembangkan menggunakan metode forward chaining. Diagnosis penyakit dilakukan dengan cara menganalisis gejala-gejala yang ada dan kemudian diolah berdasarkan kaidah tertentu sesuai dengan ilmu pengetahuan dan pengalaman dari seorang pakar burung cucakrawa. Sistem pakar ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0 dan database menggunakan Ms.Access. Hasil dari sistem pakar ini cukup membantu memberikan pengetahuan pengguna tentang pengetahuan penyakit burung cucakrawa berdasarkan identifikasi gejala yang telah dilakukan. Dengan memberikan pengetahuan yang akurat, diharapkan sistem pakar ini juga dapat memberikan informasi tentang jenis penyakit, cara pencegahan dan pengobatannya secara tepat dan akurat.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 10 Oct 2014 16:56 |
Last Modified: | 18 Nov 2014 19:20 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11214 |
Actions (login required)
View Item |