UDiNus Repository

Sistem Informasi Pendataan Bimbingan Konseling Pada Sekolah Menengah Pertama Negeri 8 Pekalongan

NUR, DWI LATIFAH (2012) Sistem Informasi Pendataan Bimbingan Konseling Pada Sekolah Menengah Pertama Negeri 8 Pekalongan. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Sistem Informasi Pendataan Bimbingan Konseling Pada SMP N 8 Pekalongan berangkat dari tujuan sekolah untuk mengarahkan siswa agar menjadi manusia yang berpendidikan. Siswa merupakan bagian terpenting dari tujuan sekolah, oleh karena itu siswa harus diperhatikan dengan baik. Sehingga berbagai cara untuk meningkatkan kualitas pendidikan yang diharapkan,diantaranya dengan menerapkan sistem informasi pendataan bimbingan konseling terhadap siswa-siswa dalam proses aktifitas pembelajaran yang dapat meningkatkan kualitas sekolah tersebut. Sistem informasi ini akan memanfaatkan teknologi komputer,sehingga proses pendataan bimbingan dan konseling akan lebih cepat dan akurat. Sehingga informasi yang dihasilkan akan dengan mudah didapat. Disamping itu sisi keamanan dan keutuhan data dapat lebih terjamin karena diterapkannya batasan-batasan atas pemakaian data antara guru BK dan siswa sehingga informasi yang diterima yang berhak saja.Laporan tugas akhir ini akan menguraikan aktifitas-aktifitas dan proses-proses yang dihasilkan pada masing-masing tahap pengembangan. Dalam melakukan pengembangan sistem, penulis memilih metode Waterfall Modeling dimana proses dilakukan secara berurutan. Dengan metode ini, diharapkan dapat menghasilkan sistem yang lebih sempurna karena memungkinkan adanya evaluasi kembali terhadap proses pengembangan sistem.Dengan ini dapat mengenali berbagai area permasalahan yang dialami siswa dan memberikan solusi yang tepat mngenai masalah-masalah yang dialami. Serta dapat membantu pihak sekolah dalam memberikan informasi kesiswaan khususnya proses bimbingan konseling terhadap aktifitas siswa kepada siswa,guru, orang tua yang membutuhkan informasi tersebut.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 17:02
    Last Modified: 18 Nov 2014 16:50
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11385

    Actions (login required)

    View Item