AMALIA, FAOZIAH (2012) PENERAPAN METODE BASIC LINEAR DISCRIMINANT ANALYSIS PADA PROTOTYPE E-NOSE SEBAGAI INSTRUMEN PENGENAL BAHAN BAKU JAMU. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Jamu merupakan obat tradisional Indonesia. Jamu dibuat dari pencampuran beberapa jenis tanaman obat maupun hanya satu jenis tanaman obat. Tanaman obat sebagai bahan baku jamu banyak ditemukan di Indonesia, bahkan Indonesia memiliki 30.000 dari 40.000 spesies yang ada di dunia. Meskipun Indonesia baru memanfaatkan 180 jenis dari 950 yang berkhasiat. Bahan baku yang berupa tanaman obat itu biasa dikenali dari bentuk dan baunya, akan tetapi untuk bahan baku yang sudah berubah bentuk karena proses pengolahan, diperlukannya pembauan yang tepat untuk mengenalinya. E-nose merupakan teknologi yang dewasa ini banyak dikembangkan. E-nose dapat mengenali bau sesuai dengan untuk apa e-nose itu diprogram. Pada sebuah e-nose tahap yang paling penting dan menentukan dari keberhasilan e-nose itu sendiri adalah tahap pengklasifikasian data yang diperoleh dari proses pembauan. Dalam pengklasifikasian data pada e-nose sampai saat ini belum ada yang mempunyai tingkat akurasi 100%. Pada penelitian yang berhubungan dengan pengenalan pola, banyak digunakan metode Linear Discriminant Analysis atau LDA. Metode ini sangat baik dalam pengklasifikasian data. Untuk itu guna meningkatkan keakuratan e-nose guna digunakan sebagai instrumen pembeda bahan baku jamu, maka dicobalah metode dasar (basic) LDA. Dengan diterapkannya metode dasar LDA pada e-nose, didapat keakuratan e-nose dari enam kali hasil pengujian adalah 98% dapat membedakan bahan baku jamu berupa jahe dan kunir.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 10 Oct 2014 17:03 |
Last Modified: | 18 Nov 2014 15:58 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11442 |
Actions (login required)
View Item |