M., IBRAHIM LUKMAN (2012) Sistem Informasi Geografis Industri Kecil dan Menengah Kota Semarang Berbasis Web. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (3956b) | Preview |
Abstract
Teknologi SIG (Sistem Informasi Geografis) merupakan suatu teknologi mengenai geografis yang sangat berkembang. Saat ini telah dikenal istilah-istilah Desktop GIS, WebGIS, dan Database Spatial yang merupakan wujud perkembangan teknologi sistem informasi geografis untuk memberikan solusi atas berbagai permasalahan yang hanya dapat dijawab dengan teknologi SIG ini. Penulisan ini akan membahas tentang perancangan sistem informasi geografis penyebaran industri kecil dan menengah kota semarang berbasis web dengan menggunakan metode pengembangan sistem waterfall dan data-data diperoleh dari Dinas Perindustrian Kota Semarang, dengan fokus penelitian pada sentra industri kecil dan menengah. Dari hasil pengolahan data dapat diketahui jumlah sentra industri kecil dan menengah sebanyak 14 yang tersebar di 22 kelurahan, dan dikelompokkan dalam 3 kelompok bahan baku yaitu bahan baku bangunan, bahan baku makanan, dan bahan baku kerajinan. Aplikasi WebGIS ini dibuat dengan menggunakan aplikasi Quantum GIS, dan MapServer, Sedangkan bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP, HTML, Javascript, dan CSS. Dengan adanya Aplikasi WebGIS ini, pengguna terutama para pelaku usaha diharapkan dapat lebih mudah dalam mendapatkan informasi mengenai lokasi industri kecil dan menengah yang menyediakan bahan baku untuk produksinya.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 10 Oct 2014 17:07 |
Last Modified: | 18 Nov 2014 13:12 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11587 |
Actions (login required)
View Item |