UDiNus Repository

Perancangan Serial Film Animasi 2 Dimensi Rumah Singgah

FAISAL, KHABIB (2013) Perancangan Serial Film Animasi 2 Dimensi Rumah Singgah. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3683b) | Preview

    Abstract

    Film-film animasi yang tayang saat ini banyak mengandung sisi-sisi negatif mulai dari kekerasan, pornografi, dan yang lainnya. Beberapa contoh seperti Film animasi Tom and Jerry yang setiap episodenya menyuguhkan adegan-adegan kekerasan baik yang dilakukan oleh tom maupun sebaliknya. Walaupun keasan adegan-adegan tersebut terlihat lucu namun sebenarnya adalag adegan-adegan yang mengerikan. Anak-anak sebagai penggemar film-film animasi memiliki kemampuan yang tinggi untuk menyesuaikan tingkah lakunya dengan apa yang diamatinya. Jika mereka sering menonton film-film animasi saat ini maka akan berpengaruh dengan perkembangan tingkahlakunya.Perancangan Film animasi ini diharapkan menjadi salah satu alternatif tontonan anak-anak yang bernilai pendidikan dan moral sehingga dapat membantu perkembangan tingkahlakunya kearah yang positif. Pada episode ini anak-anak akan diajarkan tentang cara berdoa serta dapat melihat efek jika anak-anak tidak berdoa terlebih dahulu sebelum beranjak tidur. Diharapkan anak-anak dapat memahami dan mempraktekan doa yang telah diajarkan dalam film animasi ini.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Desain Komunikasi Visual
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 17:17
    Last Modified: 18 Nov 2014 03:19
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11955

    Actions (login required)

    View Item