IRHAM, PRATAMA ADE (2013) Peta Digital Wisata Rohani Islam Kabupaten Kudus Berbasis Web. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (446Kb) | Preview | |
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Sebagai daerah tujuan wisata rohani di Jawa Tengah, Kabupaten Kudus mempunyai beberapa tempat wisata rohani islam yang layak dijadikan sebagai tempat tujuan wisata, namun sayangnya banyak orang yang belum mengetahui dengan baik obyek wisata apa saja yang terdapat di Kabupaten Kudus ini. Oleh karena itu dibutuhkan suatu pengelolaan data untuk penyajian informasi yang berkaitan dengan layanan kepariwisataan yang bertujuan untuk menarik wisatawan khususnya wisatawan domestik yang bertujuan untuk mendapatkan pemasukan dari daerah. Untuk menarik para wisatawan pihak pemerintah kabupaten Kudus pun telah berusaha dengan sebaik mungkin antara lain dengan membuat selebaran-selebaran promosi tempat wisata yang diharapkan mampu untuk menambah jumlah wisatawan yang datang ke kabupaten Kudus. Namun pada kenyataannya itu semua tidak cukup untuk memberikan informasi tentang tempat-tempat wisata rohani Islam. Dengan terbatasnya informasi ini mengakibatkan para wisatawan kurang mengerti obyek wisata apa saja yang ada di kabupaten Kudus.Oleh karena itu informasi merupakan subtansi berharga yang dibutuhkan oleh berbagai pihak yang berkepentingan dalam suatu sistem. Informasi Kepariwisataan dibutuhkan sebagai refrensi oleh para wisatawan untuk melihat obyek wisata apa saja yang ada dan untuk memilih obyek wisata mana saja yang akan di kunjungi dan sarana apa saja yang dapat digunakan untuk menuju obyek wisata yang akan di kunjungi sehingga para wisatawan akan merasa lebih nyaman dan tenang. Oleh karena itu diperlukan pengelolaan informasi agar informasi dapat disajikan secara akurat, tepat waktu dan relevan.Dengan analisa dan perancangan sistem informasi yang baik maka diharapkan dapat menyajikan informasi dengan baik dan menjawab berbagai pertanyaan kondisional tentang karakter fenomena sebuah objek. Untuk mengatasi masalah yang ada tersebut , maka perlu dilakukan proses pemecahan masalah dengan Peta Digital Wisata Rohani Islam Kabupaten Kudus sebagai sarana informasi bagi para turis maupun masyarakat. Dengan demikian turis maupun masyarakat diharapkan lebih mudah untuk mencari informasi dan menentukan rute wisata di Kabupaten Kudus.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 10 Oct 2014 17:30 |
Last Modified: | 17 Nov 2014 05:56 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/12394 |
Actions (login required)
View Item |