DIAN, MEINAWATI KHUMALA (2013) Sistem Informasi Administrasi Rawat Inap pada Rumah Sakit Bersalin Permata Hati Kudus. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Tugas akhir dengan judul Sistem Informasi Administrasi Rawat Inap pada Rumah Sakit Bersalin Permata Hati Kudus ini dibuat dengan tujuan mengatasi permasalahan yang ada dalam pengolahan data administrasi rawat inap yang masih menggunakan media worksheet, maupun penyimpanan data yang belum terstruktur masih tersimpan dalam arsip yang terpisah-pisah, serta lamanya dalam pencarian data, perhitungan biaya maupun pembuatan laporan-laporan. Dengan adanya masalah tersebut, penulis mencoba membangun sistem yang mampu memberikan solusi dan analisa penyelesaian masalah yang terjadi. Analisa yang dilakukan dengan studi lapangan yang meliputi interview atau tanya jawab langsung dengan pihak Rumah Sakit Bersalin serta observasi. Studi kepustakaan juga dilakukan dengan cara membaca dan mempelajari buku-buku literatur yang berhubungan dengan sistem informasi, maupun pencarian melalui internet. Perancangan sistem dan pembuatan aplikasi rawat inap dengan menggunakan metode pengembangan System Development Life Cycle (SDLC), Microsoft Visual Basic 6.0 sebagai programnya, MySQL sebagai database server, dan Crystal Report untuk mencetak laporannya. Dari hasil analisis sistem dan penelitian, dapat disimpulkan bahwa Rumah Sakit Bersalin Permata Hati Kudus sangat memerlukan Sistem Informasi Pengelolaan Data Administrasi Pasien Rawat Inap yang cepat dan akurat, sehingga dapat mengurangi kesalahan-kesalahan yang ada di Rumah Sakit Bersalin Permata Hati Kudus. Dan dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat, khususnya pada pasien rawat inap.
Actions (login required)