UDiNus Repository

PERANCANGAN IKLAN LAYANAN MASYARAKAT MUSEUM MASJID AGUNG DEMAK

AHMAD, ALI NUR (2014) PERANCANGAN IKLAN LAYANAN MASYARAKAT MUSEUM MASJID AGUNG DEMAK. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (1400Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Museum Masjid Agung Demak merupakan satu-satunya museum yang menyimpan banyak sejarah tentang Masjid Agung Demak, namun kenyataannya masih sedikit masyarakat Demak terutama pelajar yang mengunjungi museum. Dikarenakan banyaknya tempat hiburan lainnya yang lebih menarik minat masyarakat khususnya pelajar. Dengan demikian maksud dan tujuan perancangan ini yaitu untuk menghimbau kepada masyarakat khususnya pelajar agar mau mengunjungi museum Masjid Agung Demak karena di dalam museum dapat di temukan banyak ilmu sejarah yang dapat digali dan dipahami sejarahnya sehingga dapat menambah wawasan dan pengetahuan ilmu sejarah yang ada di Kota Demak salah satunya tentang Masjid Agung Demak. Pada perancangan media komunikasi visual ini metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dan metode pengumpulan data. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data meliputi wawancara, observasi dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan analisa Framing sebagai alat penetapan strategi pemasaran, strategi media dan strategi kreatif. Pada perancangan ini memberikan suatu konsep himbauan kepada masyarakat Demak bahwa orang yang dari luar saja ke Museum Masjid Agung Demak, kenapa orang Demak sendiri tidak mengunjungi Museum Masjid Agung Demak. Oleh karena itu dirasa perlu membuat Perancangan Iklan Sosial Untuk meningkatkan pengunjung Museum Masjid Agung Demak Kepada Masyarakat Demak Khususnya Pelajar dengan menggunakan media yang mudah dijangkau dan dipahami masyarakat Demak seperti film iklan, poster, media sosial facebook, dan brosur untuk membantu meningkatkan pengunjung museum Masjid Agung Demak kepada masyarakat Demak sehingga pesan yang terdapat dalam perancangan dapat tersampaikan kepada khalayak.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Desain Komunikasi Visual
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 10 Oct 2014 18:01
      Last Modified: 15 Nov 2014 22:11
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/13379

      Actions (login required)

      View Item