UDiNus Repository

ANALISIS IMPLEMENTASI KEAMANAN JARINGAN VIRTUAL PRIVATE NETWORK (VPN) PADA PT LAYAR SENTOSA SHIPPING CORP

HARI, RATMOKO (2014) ANALISIS IMPLEMENTASI KEAMANAN JARINGAN VIRTUAL PRIVATE NETWORK (VPN) PADA PT LAYAR SENTOSA SHIPPING CORP. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (1408Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Pada awal berdirinya, PT Layar Sentosa Shipping Corp. melakukan transaksi yang dikirimkan dalam bentuk e-mail melalui media internet tanpa pengamanan apapun, hingga pada suatu ketika ada e-mail yang dapat dibaca oleh pihak yang tidak berkepentingan. Oleh karena itu, sejak Januari 2012 yang lalu, perusahaan ini memutuskan untuk menggunakan metode Virtual Private Network (VPN) untuk mengamankan lalu-lintas data dan e-mail tersebut. Dalam penelitian ini, dilakukan pengujian terhadap implementai VPN tersebut. Pengujian-pengujian yang dilakukan adalah pengujian terhadap konektivitas jaringan dengan parameter packet loss, round trip time dan transfer file melalui FTP. Selanjutnya, dilakukan pengujian terhadap tingkat keamanan VPN dengan melakukan serangan (attacking) dengan metode Denial of Service (Dos), Man-in-the-Middle (MITM) dengan aplikasi sniffer dan hacking dengan aplikasi Linux Bactrack. hasil ekperimen pengujian konektivitas memberikan kesimpulan bahwa bandwidth merupakan faktor utama yang menentukan baik-buruknya konektivitas jaringan antar kantor. Pada eksperimen pengujian keamanan VPN, serangan (attacking) dengan Denial of Service (DoS) ternyata berhasil mematikan service atau layanan pada server VPN. Selain itu, pengujian penyadapan (spoofing) berhasil membaca komunikasi data antara client dengan server VPN. Dan yang terakhir, hacking untuk mendapatkan username dan password dengan menggunakan tools yang ada pada aplikasi Linux Backtrack juga berhasil menembus akses login client ke server VPN.

      Item Type: Article
      Subjects: T Technology > Teknik Informatika
      Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 10 Oct 2014 18:04
      Last Modified: 15 Nov 2014 18:44
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/13476

      Actions (login required)

      View Item