UDiNus Repository

SISTEM INFORMASI ARSIP AKTIF PADA BADAN ARSIP DAN PERPUSTAKAAN PROVINSI JAWA TENGAH

ADAM, AJI SURYA (2014) SISTEM INFORMASI ARSIP AKTIF PADA BADAN ARSIP DAN PERPUSTAKAAN PROVINSI JAWA TENGAH. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (849Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (3619b) | Preview

      Abstract

      Badan Arsip Dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah adalah sebuah lembaga pemerintah yang memiliki fungsi sebagai lembaga yang mengelola arsip maupun sebagai pusat arsip di Provinsi Jawa Tengah. Dalam hal pengelolaan arsip , Badan Arsip Dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah saat ini masih mengalami kendala dan kekurangan yaitu pada saat pengelolaan arsip mulai dari pengolahan dan pendistribusian arsip masih dilakukan secara manual yang mengakibatkan tidak efektif dan efisien baik tenaga, waktu maupun biaya.. Metodologi yang dipakai untuk merancang aplikasi tersebut adalah dengan menganalisis proses pengelolaan arsip yang sedang berjalan, mendesain sistem baru yang terkomputerisasi, membuat sistem database dan program, dan yang terakhir menguji dan mengevaluasi sistem yang telah dibuat. Program yang dihasilkan dalam sistem ini adalah Sistem Informasi Arsip Aktif Pada Badan Arsip Dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah dengan menggunakan bahasa pemrograman berbasis aplikasi Visual basic 6.0 dan database Sql.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 10 Oct 2014 18:07
      Last Modified: 15 Nov 2014 16:20
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/13541

      Actions (login required)

      View Item