Priyana, Karunia Anggun and Triasfitri, Riza and Umamah, Fitria Nurul (2014) JEPUYANG (PERMEN JELLY RASA LEMPUYANG). PKM-K.
| PDF - Published Version Download (213Kb) | Preview |
Abstract
JePuyang adalah sebuah gagasan permen jelly yang empuk dan kenyal dengan rasa lempuyang. Pada saat ini umunya dipasaran sudah terdapat banyak permen jelly yang telah beredar, namun permen tersebut hanya memiliki aroma dan rasa buah-buahan. Rasa buahbuahan hanya memberikan sensasi rasanya enak tanpa ada manfaat kesehatan yang dapat dihasilkan, permen tersebut menarik anak-anak untuk memakannya hanya karena rasa buahbahan. Dengan demikian untuk memberikan sensasi yang lebih berbeda maka terbentuklah inovasi permen jelly dengan rasa lempuyang yang memiliki khasiat. Lempuyang memiliki khasiat yang beragam sehingga dapat memberikan manfaat bagi orang yang memakannya khususnya anak-anak yang tidak mengetahui lempuyang, dengan inofasi permen jelly ini maka anak-anak akan lebih senang dan tertarik untuk memakannya. Tujuan dari program ini adalah untuk memasarkan permen yang memiliki khasiat bagi tubuh dengan manfaat-manfaat yang dimilikinya sehingga para konsumen dapat lebih memilih permen yang dapat bermanfaat bagi kondisi kesehatan tubuhnya. Target khusus yang ingin dicapai dalam kegiatan ini yaitu membuat tanaman lepuyang yang tidak dikenali banyak orang sebagai bahan yang dapat digunakan untuk kesehatan tubuh ini dapat dikenal masyarakat dan mampu membuat masyarakat tertarik dengan khasiat yang dimilikinya. Metode yang akan dilakukan untuk pencapaian tujuan tersebut melalui pemasaran jelly secara langsung kepada masyarakat sehingga masyarakat dapat mengenalinya.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Program Kreativitas Mahasiswa > Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan Program Kreativitas Mahasiswa > Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan |
Divisions: | Biro > Biro Kemahasiswaan |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 22 Dec 2014 14:19 |
Last Modified: | 22 Dec 2014 14:19 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/14205 |
Actions (login required)
View Item |