UDiNus Repository

ANALISIS KOMPARASI ALGORITMA NAIVE BAYES DAN C4.5 UNTUK MEMPREDIKSI REGISTRASI MAHASISWA BARU DI UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO.

BUDY, SANTOSO (2015) ANALISIS KOMPARASI ALGORITMA NAIVE BAYES DAN C4.5 UNTUK MEMPREDIKSI REGISTRASI MAHASISWA BARU DI UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (479Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4036b) | Preview

      Abstract

      Perguruan tinggi merupakan salah satu penyelenggara pendidikan akademi mahasiswa. Setiap perguruan tinggi ingin ingin mendapatkan mahasiswa yang memiliki kualitas yang baik serta dengan kwalitas maksimal sesuai kuota yang ditetapkan dari perguruan tinggi tersebut. Maka perguruan tinggi harus memiliki strategi agar bisa bersaing dalam menarik minat mahasiswa baru. Secara garis besar ada dua tahap menjadi mahasiswa baru di sebuah perguruan tinggi yaitu tahap pendaftaran dan tahap registrasi. Perlu diketahui bahwa tidak semua calon mahasiswa baru yang melakukan pendaftaran akan melakukan registrasi khususnya di perguruan tinggi swasta. Dengan memanfaatkan data mining, penulis membandingkan algoritma naive bayes dan algoritma C4.5 untuk mengetahui akurasi yang lebih tinggi dari kedua algoritma tersebut ketika memprediksi data registrasi di universitas dian nuswantoro. Teorema Bayes adalah suatu pendekatan pada ketidaktentuan yang diukur dengan probabilitas sedangkan C4.5 adalah salah satu metode klasifikasi menarik yang melibatkan konstruksi pohon keputusan. Data akan di analisis dengan algoritma naive bayes dan algoritma C4.5 kemudian akan diuji menggunakan cross validation untuk mengetahui akurasinya. Hasil penelitian menunjukan bahwa algoritma naive bayes memiliki akurasi 82.16% dan algoritma C4.5 memiliki akurasi 80.8%.

      Item Type: Article
      Subjects: T Technology > Teknik Informatika
      Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 02 Mar 2015 11:54
      Last Modified: 02 Mar 2015 11:57
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/15001

      Actions (login required)

      View Item