UDiNus Repository

ANALISIS KINERJA SISTEM PELAYANAN TERHADAP PASIEN BPJS MENGGUNAKAN METODE SERVQUAL DAN METODE TRADE (STUDI KASUS DI PUSKESMAS SEKARAN KECAMATAN GUNUNGPATI KOTA SEMARANG)

PURMINI, (2015) ANALISIS KINERJA SISTEM PELAYANAN TERHADAP PASIEN BPJS MENGGUNAKAN METODE SERVQUAL DAN METODE TRADE (STUDI KASUS DI PUSKESMAS SEKARAN KECAMATAN GUNUNGPATI KOTA SEMARANG). Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (134Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Puskesmas Sekaran, Gunungpati Semarang sebagai instansi pemerintah yang memiliki tugas dan tanggung jawab untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Puskesmas ini sudah berjalan dengan menggunakan sebuah sistem yang terkomputerisasi. Akan tetapi sistem informasi dan pengolahan registrasi pasien di instansi ini masih mempunyai kendala yaitu masih kurang efektif dan belum memaksimalkan proses kerjanya pada bidang registrasi pasien dimana sering terjadi penumpukan pendaftaran pasien sehingga terjadi pengantrian pasien, sistem yang kurang dimengerti user sehingga user kurang paham dan waktu menajadi tidak efektif, gangguan jaringan akibatnya pada proses pengiriman data registrasi pasien ke pusat atau Dinas Kesehatan Kota menjadi terganggu, administrasi dokumen yang kurang baik, kesalahhan dokumentasi pendaftaran, prosedur yang tidak standart, penempatan SDM yang tidak sesuai kebutuhan sehingga pengolahan registrasi pasien menjadi lebih lama. Untuk mengembangkan pelayanan yang lebih baik diperlukan pula proses perbaikan bisnis secara berkelanjutan antara lain melalui inovasi dan strategi evaluasi kinerja. Oleh karena itu perlu diadakannya pengukuran kinerja dan kualitas sistem untuk mengetahui kendala yang dihadapi. Metode pengukuran yang digunakan adalah observasi, wawancara, studi pustaka, dan dokumentasi. Kemudian dilakukan pengukuran kinerja dan kualitas untuk mengetahui kinerja dan kualitas sistem yang sedang berjalan dmenggunakan tahapan ukuran kinerja menurut Training Resources Data Exchange (TRADE) dan ukuran kualitas menggunakan metode Servqual. Hasil dari penelitian ini digunakan sebagai rekomendasi dalam perbaikan agar kinerja dan kualitas sistembisa berjalan sesuai dengan sasaran perusahaan agar tercipta pelayanan yang mampu meningkatkan kepuasan pasien.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 26 Nov 2015 10:12
      Last Modified: 26 Nov 2015 10:12
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/16737

      Actions (login required)

      View Item