UDiNus Repository

PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI BROSUR INTERAKTIF UDINUS BERBASIS AUGMENTED REALITY

META, FARDIANO (2015) PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI BROSUR INTERAKTIF UDINUS BERBASIS AUGMENTED REALITY. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (347Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4002b) | Preview

      Abstract

      Mempromosikan suatu barang dan jasa kini lebih interaktif dengan seiring perkembangan teknologi dunia. Augmented Reality merupakan teknologi yang mengabungkan benda maya dua dimensi atau tiga dimensi ke dalam lingkungan nyata yang dapat ditampilkan secara real time dan bersamaan dengan menggunakan bantuan perangkat keras yaitu webcam. Teknologi Augmented Reality pada brosur merupakan salah satu yang diterapkan. Brosur merupakan kumpulan atau selebaran kertas yang berisi informasi barang dan jasa yang di tawarkan. Cara menggabungkan brosur dengan teknologi Augmented Reality adalah dengan menambahkan marker ke dalam brosur yang dibuat. Penulis akan membuat brosur augmented reality dengan menggunakan library ARToolKit. Augmented Reality ini dibuat dengan metode teknik tampilan yang menggunakan layar atau proyektor. Skripsi dengan judul Perancangan dan Implemetasi Brosur Interaktif Udinus Berbasis Augmented Reality ini dibuat untuk mengaplikasikan teknologi Markerless Augmented Reality pada brosur Fakultas Teknik Universitas Dian Nuswantoro Semarang sehingga brosur tersebut menjadi media promosi dan informasi yang menarik. Berdasarkan hasil pengujian yang langsung didemokan di Universitas Dian Nuswantoro, terhadap mahasiswa dan mahasiswi teknik, mayoritas menilai alat peraga ini lebih menarik, interaktif, dan dapat menimbulkan ide gagasan dan tantangan baru untuk pengembangan desain brosur Universitas Dian Nuswantoro menjadi lebih inovatif.

      Item Type: Article
      Subjects: T Technology > Teknik Informatika
      Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 26 Nov 2015 10:14
      Last Modified: 26 Nov 2015 10:14
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/17016

      Actions (login required)

      View Item