UDiNus Repository

Pengaruh Kedisiplinan, Kondisi Fisik Lingkungan Kerja Dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Klima Anlage Jaya Magelang.

FRIDA, NODIA (2015) Pengaruh Kedisiplinan, Kondisi Fisik Lingkungan Kerja Dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Klima Anlage Jaya Magelang. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (660Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh gaya kedisiplinan (X1), kondisi fisik lingkungan kerja (X2) dan kepuasan kerja (X3), berpengaruh terhadap kinerja karyawan (Y) pada perusahaan PT. Klima Anlage Jaya Magelang. Objek penelitian adalah PT. Klima Anlage Jaya Magelang yang merupakan sebuah perusahaan swasta yang bergerak di bidang otomotif terutama pada Air Conditioner (AC) bus dan minibus. Dengan menjual produk AC untuk bus dan minus bermerk Spheros dan juga melayani jasa pemasangan dan service AC bus dan minibus. Perusahaan ini beralamatkan di JL. Mayjen Bambang Soegeng 7 Magelang. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Klima Anlage Jaya Magelang yang berjumlah 90 karyawan. Sampel penelitian ini adalah 48 karyawan. Jenis datanya adalah primer dan sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Uji hipotesis menggunakan F statistik untuk menguji pengaruh variabel secara simultan serta t statistik untuk menguji koefisien regresi parsial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua variabel lolos uji asumsi klasik dan layak digunakan sebagai data penelitian. Hasil uji t statistik menunjukkan bahwa variabel Kedisiplinan (X1), Kondisi Fisik Lingkungan Kerja (X2) dan Kepuasan Kerja (X3) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y). Hasil uji F menyatakan bahwa semua variabel dalam penelitian ini berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Dan hasil estimasi regresi menunjukkan kemampuan prediksi dari semua variabel independen tersebut terhadap kinerja karyawan (Y) sebesar 84,3% sedangkan sebanyak 15,7% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian ini.

      Item Type: Article
      Subjects: ?? NM ??
      Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 27 Nov 2015 11:21
      Last Modified: 27 Nov 2015 11:21
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/17274

      Actions (login required)

      View Item