UDiNus Repository

PENGARUH ANALISIS RASIO KEUANGAN PERUSAHAAN TERHADAP HARGA SAHAM PADA INDUSTRI AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCTS DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2008-2012

CHOIRUL, FADLI (2015) PENGARUH ANALISIS RASIO KEUANGAN PERUSAHAAN TERHADAP HARGA SAHAM PADA INDUSTRI AUTOMOTIVE AND ALLIED PRODUCTS DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2008-2012. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (612Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4079b) | Preview

      Abstract

      Abtraksi Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh rasio keuangan perusahaan yang diukur dengan ROA (Return On Asset), ROE (Return On Equity), DER (Debt to Equity Ratio) dan EPS (Earning Per Share) terhadap harga saham pada Industri Automotive and Allied Products di BEI. Sedangkan tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh rasio keuangan yang diukur dengan ROA, ROE, DER, dan EPS terhadap harga saham pada Industri Automotive and Allied Products di BEI. Populasi dalam penelitian ini adalah Industri Automotive and Allied Products di BEI selama periode 2008-2012. Sampel ditentukan dengan teknik purposive sampling. Adapun sampel dalam penelitian ini ada 17 perusahaan atau seluruh perusahaan yang berada di Industri Automotive and Allied Products di BEI selama periode 2008-2012. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan regresi berganda. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa secara parsial, ROE berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham perusahaan di Industri Automotive and Allied Products dan EPS berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham perusahaan di Industri Automotive and Allied Products. Sedangkan DER tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham di Industri Automotive and Allied Products. Hasil uji secara simultan menunjukkan terdapat pengaruh antara variabel bebas yang meliputi ROE, DER dan EPS secara bersama-sama terhadap harga saham perusahaan di Industri Automotive and Allied Products.

      Item Type: Article
      Subjects: ?? NM ??
      Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 27 Nov 2015 11:47
      Last Modified: 27 Nov 2015 11:47
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/17578

      Actions (login required)

      View Item