DEVI, NURJANNAH RISTA (2015) ANALISIS SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL PADA PROSEDUR PEMBERIAN KREDIT ANGSURAN SISTEM FIDUSIA STUDI KASUS: PT. PEGADAIAN CABANG DEPOK SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
| PDF Download (211Kb) | Preview | |
| PDF Download (3908b) | Preview |
Abstract
Penelitianini bertujuan untuk menganalisis sistem pengendalian internal pada prosedur pemberian kredit angsuran sistem fidusia pada PT. Pegadaian Cabang Depok Semarang. Subjek Penelitian ini adalah Pimpinan Cabang dan Staf Karyawan PT. Pegadaian Cabang Depok Semarang . Objek Penelitiannya adalah analisis prosedur pemberian kredit angsuran sistem fidusia studi pada PT. Pegadaian Cabang Depok Semarang . Data dikumpulkan dengan dengan metode wawancara dengan pimpinan cabang dan dokumentasi yang selanjutnya dianalisis dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prosedur pemberian kredit angsuran sistem fidusia (KREASI) yang ditetapkan oleh PT. Pegadaian Cabang Depok Semarang telah dilaksanakan dengan baik mulai dari pengajuan permohonan kredit, memeriksa berkas-berkas kredit, melakukan survey lokasi usaha dan tempat tinggal, analisis berkas jaminan sampai dengan pencairan kredit. Selain itu pihak PT. Pegadaian Cabang Depok Semarang telah melibatkan beberapa bagian antara lain: (1) Pimpinan Cabang, (2) Pegawai Fungsional, (3) Samsat, (4) Kuasa Pemutus Kredit (KPK), (5) Notaris, dan (6) Kasir.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi Ilmu Sosial > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 27 Nov 2015 11:47 |
Last Modified: | 27 Nov 2015 11:47 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/17599 |
Actions (login required)
View Item |