UDiNus Repository

Sistem Informasi Persediaan Barang Pada CV. Global Elektronik Semarang

MUHAMMAD, WIBOWO JOKO (2016) Sistem Informasi Persediaan Barang Pada CV. Global Elektronik Semarang. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (4000b) | Preview

    Abstract

    CV. Global Elektronik Semarang merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang modern retail elektronik. Selama ini proses pengolahan dan penyimpanan data pada CV. Global Elektronik Semarang hanya dilakukan dengan catatan tangan biasa, meskipun dibantu dengan komputer akan tetapi masih menggunakan program aplikasi Microsoft Excel. Dengan demikian akan memerlukan waktu yang relatif lama untuk mengetahui data yang up to date. Kegiatan sistem yang dilakukan dengan cara seperti saat ini tentunya masih memiliki beberapa kekurangan, misalnya saja dalam hal penyampaian informasi dalam hal pencarian data transaksi stock masuk maupun stock keluar serta laporan posisi persediaan stock barang dalam periode tertentu, dan juga sering terjadi inkonsistensi data stock barang dengan sistem transaksi penjualan yang sedang berjalan. Maka dari itu berdasarkan masalah diatas CV. Global Elektronik Semarang membutuhkan suatu sistem informasi yang dapat mengolah data barang masuk dan barang keluar serta dapat menghasilkan suatu informasi yang dibutuhkan perusahaan. Dalam pengembangan sistem, penulis menggunakan metode SDLC (System Development Life Cycle) dengan tahapan identifikasi permasalahan, analisis sistem yang berjalan, desain sistem dan implementasi. Dari hasil penelitian, sistem yang dikembangkan menghasilkan informasi yang dibutuhkan perusahaan seperti informasi supplier, pelanggan, dan laporan posisi persediaan stok barang dalam periode tertentu.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Mar 2016 15:17
    Last Modified: 22 Mar 2016 15:17
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/18441

    Actions (login required)

    View Item