UDiNus Repository

TEKNIK PENGARAH ACARA DALAM PROGRAM FEATURE "KARYA TANGAN INDONESIA" EPISODE "KENDI JEPARA".

WIDIE, PAMUNGKAS AGUS (2016) TEKNIK PENGARAH ACARA DALAM PROGRAM FEATURE "KARYA TANGAN INDONESIA" EPISODE "KENDI JEPARA". Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Indonesia memiliki banyak tempat kerajinan tangan asli buatan masyarakat Indonesia. Salah satunya kota Jepara, kota kecil yang banyak menyimpan sejarah budaya dan beragam wisata yang langka di jangkau para pendatang berbagai wisatawan luar negeri maupun dalam negeri. Terutama yang paling perlu di ketahui dalam kota Jepara adalah kerajinan tangan asli buatan Jepara, yang hampir melemah yaitu kendi. Kendi mempunyai nilai tersendiri di kalangan masyarakat Indonesia, kendi yang jarang di jumpai di berbagai daerah karena kendi yang hampir melemah karna perubahan zaman yang sekarang sudah modern yang sekarang di sebut tecko yang terbuat dengan plastik. Kendi perlu di lestarikan lagi agar tidak melemah di mata masyarakat. Tentunya kita sebagai pewaris kekayaan bangsa juga harus dapat menjaga dan melestarikan sejarah budaya,wisata, ataupun kerajinan tangan yang ada di kota jepara. Keanekaragaman kerajinan tangan tersebut kita publikasikan melalui program feature “KARYA TANGAN INDONESIA”. Feature merupakan bentuk program yang mengupas permasalahan secara mendalam, namun dikemas secara ringan sehingga bisa lebih diterima oleh penonton. Program acara feature “KARYA TANGAN INDONESIA” adalah tayangan yang memberikan informasi sekaligus mengedukasi. Dalam karya ini penulis berperan sebagai pengarah acara yang bertanggung jawab atas jalannya proses produksi agar acara berjalan seusai dengan gambaran yang kita inginkan. Kinerja pengarah acara sangat berpengaruh juga dalam sebuah program televisi. Diharapkan feature ini mampu memberikan informasi kepada khalayak agar lebih mengenal sejarah budaya, wisata maupun kerajinan tangan dan terdorong untuk terus memahami tentang karya kerajinan buatan tangan sendiri.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Penyiaran
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Sep 2016 13:19
    Last Modified: 22 Sep 2016 13:19
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/18766

    Actions (login required)

    View Item