ARNENDRA, PUTRA WIYASA (2016) SISTEM REKOMENDASI SPESIFIKASI KOMPUTER MENGGUNAKAN LOGIKA FUZZY TSUKAMOTO. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Banyak orang yang mencari spesifikasi komputer tinggi dan paling mahal padahal itu tidak menjamin kebutuhan terpenuhi. Disisi lain hal itu menjadikan penggunaan perangkat tidak effisien karena banyak biaya demi memperoleh spesifikasi yang terlampau tinggi, walaupun tidak menimbulkan masalah bagi calon pembeli yang memliki dana tinggi, namun bagi mereka yang memiliki dana terbatas hal ini sangat penting demi memenuhi kebutuhan mereka. Pada sebuah toko komputer sering kali calon pembeli mengalami masalah dalam menentukan spesifikasi komputer yang akan dibeli, hal ini menimbulkan banyak pertanyan dari calon pembeli ke pihak toko sehingga pihak toko akan kewalahan menjawab satu persatu pertanyaan dan juga memakan waktu. Demi memenuhi kepuasan pelanggan perlu dibangun sistem cerdas yang dapat merekomendasikan informasi yang dapat membantu dalam memberikan pemilihan spesifikasi komputer untuk suatu paket komputer bagi para calon pembeli sesuai kebutuhan yang mereka inputkan.Logika fuzzy adalah salah satu metode di dalam kecerdasan buatan yang dapat digunakan untuk kebutuhan tersebut. Kelebihan logika fuzzy adalah fleksibel dan mudah dalam implementasi dan pengoperasiannya di dalam penelitian ini digunakan fuzzy tsukamoto. Hasil dari penelitian ini adalah sistem rekomendasi yang berbasis fuzzy tsukamoto untuk merekomendasikan spesifikasi komputer kepada pelanggan dengan tingkat akurasi untuk perhitungan kemampuan prosesor yaitu 71.05% , perhitungan kemampuan grafis yaitu 100%, perhitungan kemampuan memori yaitu 100% dan perhitungan kemampuan hardisk yaitu 100%
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 22 Sep 2016 13:19 |
Last Modified: | 22 Sep 2016 13:19 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/18784 |
Actions (login required)
View Item |