YUDHI, NUR TAUFIQ (2016) Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Android Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Sub Pokok Bahasan Destilasi SMP Kelas VII. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Dunia pendidikan di Indonesia seringkali dihadapkan pada permasalahan kurangnya sarana dalam kegiatan belajar mengajar. Dunia pendidikan hendaknya berkembang mengikuti perkembangan zaman, yaitu dengan memanfaatkan media pembelajaran interaktif sebagai sarana belajar. Tujuan pembuatan proyek akhir ini untuk membuat media pembelajaran interaktif sebagai solusi kurangnya alat peraga di sekolah. SMP N 25 Semarang mengalami kendala dalam belajar mengajar karena kurangnya alat praktikum pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam, khususnya pada sub pokok bahasan destilasi. Praktikum destilasi berupa mengubah air laut menjadi air tawar. Pada saat air laut menguap, air laut dapat berubah menjadi garam, proses ini tidak dapat dilihat dengan kasat mata Penulis berhasil membuat media pembelajaran interaktif destilasi yang di dalamnya terdapat praktikum yang dapat memvisualisasikan proses destilasi yang tidak dapat dilihat dengan kasat mata.
Actions (login required)