UDiNus Repository

Pengaruh Lingkungan Kerja, Stres Kerja, Pengembangan Karir dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kehutanan Prov. Jateng

KARTIKA, NUR PUTRI (2016) Pengaruh Lingkungan Kerja, Stres Kerja, Pengembangan Karir dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kehutanan Prov. Jateng. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (3912b) | Preview

    Abstract

    Keberhasilan suatu organisasi sangat dipengaruhi oleh kinerja pegawainya. Banyak faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai, tetapi yang dibahas dalam penelitian ini adalah pengaruh lingkungan kerja, stress kerja, pengembangan karir dan kepemimpinan. Objek penelitian ini adalah Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Tengah yang merupakan lembaga Pemerintah yang bertugas sebagai pelaksana otonomi daerah dibidang kehutanan yang berada di wilayah Provinsi Jawa Tengah. Populasi dan Sampel penelitian ini adalah 140 pegawai Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Tengah. Teknik pengambilan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sensus. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik Analisis yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda dengan sebelumnya dilakukan Uji Instrument (Validitas dan Reliabilitas) dan Uji Asumsi Klasik (Normalitas, Multikoliniearitas, dan Heterokedastisitas). Hasil analisis regresi menunjukan bahwa : (1) Lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, (2) Stres kerja berpengaruh negative dan signifikan terhadap kinerja pegawai, (3) Pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, (4) Kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai.

    Item Type: Article
    Subjects: ?? NM ??
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Sep 2016 14:26
    Last Modified: 22 Sep 2016 14:26
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/19275

    Actions (login required)

    View Item