UDiNus Repository

Sistem Rekomendasi Pembelian Smartphone Bekas Menggunakan Logika Fuzzy Model Tahani

DZIQI, FANANI (2016) Sistem Rekomendasi Pembelian Smartphone Bekas Menggunakan Logika Fuzzy Model Tahani. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3920b) | Preview

    Abstract

    Smartphone merupakan ponsel atau telepon genggam yang memiliki kemampuan dengan kegunaan dan fungsi yang mirip dengan komputer. Tidak sedikit masyarakat atau penggila smartphone yang ingin membeli smartphone dengan harga yang sedikit lebih murah tapi dengan merek yang bukan murahan. Dengan alasan kurangnya biaya atau sekedar ingin mengganti dan mencoba perangkat smartphone yang lain, maka membeli smartphone bekas atau setengah pakai dijadikan pilihan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Harga smartphone bekas bervariasi tergantung dari merek dan spesifikasi. Kebanyakan orang yang ingin mencari produk smartphone bekas pasti akan mencari informasi terlebih dahulu mengenai harga bekas dan spesifikasi melalui berbagai media terutama media internet. Hal tersebut kurang efektif karena akan banyak membuang waktu dan biaya untuk penggunaan internet, terlebih dalam kasus ini, untuk mencari HP bekas yang berkualitas membutuhkan informasi yang jelas. Dengan memanfaatkan perhitungan Fuzzy Logic atau Logika Fuzzy kita bisa melakuka pemilihan smartphone mana yang akan kita beli berdasarkan biaya dan kebutuhan spesifikasi yang di inginkan. Dengan menggunakan permodelan Tahani yaitu dengan menggunakan relasi standar yang ada di dalam database dan penekanan fuzzy pada beberapa field dalam tabel-tabel yang ada didalam database nanti. Fuzzy Model Tahani biasa digunakan untuk masalah perekomendasian, seperti pembelian suatu barang.

    Item Type: Article
    Subjects: T Technology > Teknik Informatika
    Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Sep 2016 14:28
    Last Modified: 22 Sep 2016 14:28
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/19398

    Actions (login required)

    View Item