UDiNus Repository

Penerapan Informasi Akuntansi Pertanggungjawaban dalam Menilai Kinerja Pusat Biaya pada PT. Rumpun Sari Medini Semarang

DEPITA, NATARIN (2016) Penerapan Informasi Akuntansi Pertanggungjawaban dalam Menilai Kinerja Pusat Biaya pada PT. Rumpun Sari Medini Semarang. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (3418b) | Preview

    Abstract

    Akuntansi pertanggungjawaban meliputi struktur organisasi, penyusunan anggaran, dan sistem pelaporan biaya yang terdiri dari alat pengendalian biaya yang ada di suatu bidang usaha dan penilaian kinerja. Pengendalian biaya dan penilaian kinerja tersebut di susun untuk membandingkan anggaran dengan realisasi biaya yang akan terjadi dalam suatu kegiatan usaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan sistem akuntansi pertanggungjawaban dalam pengendalian kinerja pusat biaya pada PT. Rumpun Sari Medini dalam membandingkan antara anggaran dan realisasi. Metode analisis yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan jika penerapan akuntansi pertanggungjawaban dan penilaian kinerja yang dilakukan di PT. Rumpun Sari Medini menunjukkan sudah cukup baik, namun perusahaan belum memisahkan pembagian secara jelas antara biaya yang tidak dapat dikendalikan dengan biaya yang dapat dikendalikan.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
    Ilmu Sosial > Akuntansi
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 22 Sep 2016 14:48
    Last Modified: 22 Sep 2016 14:48
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/20122

    Actions (login required)

    View Item