MUHAMMAD, FAHRUR MIFTAH (2016) Analisa Penerapan Sistem Pengendalian Internal Berdasarkan COSO Pada Persediaan Bahan Baku CV. Surya Gemilang Jaya. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
| PDF Download (3823b) | Preview |
Abstract
Salah satu permasalahan yang sering dihadapi oleh perusahaan terutama perusahaan pengelolaan yang besar adalah pengelolaan persediaan bahan baku. Persediaan merupakan salah satu aktiva penting yang dimiliki oleh perusahaan. Karena persediaan merupakan suatu aktiva maka harus dilakukan pengendalian internal. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana penerapan sistem pengendalian internal persediaan bahan baku pada CV. Surya Gemilang Jaya. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis data deskriptif. Teknik pengumpulan data yaitu dengan melakukan observasi langsung ke perusahaan, melakukan wawancara, dan melakukan studi pustaka dengan buku-buku, literature yang relevan dengan permasalahan yang diteliti. Hasil penelitian diketahui bahwa prosedur pengelolaan persediaan bahan baku pada CV. Surya Gemilang Jaya sudah cukup efektif. Namun dengan menganalisis lingkungan pengendalian dan aktivitas pengendalian diketahui bahwa perusahaan tidak ada perekrutan dan kompetensi khusus untuk karyawan baru, serta pencatatan semua data transaksi persediaan maupun transaksi penjualan barang jadi ditulis manual belum menggunakan perangkat lunak standar sistem akuntansi.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi Ilmu Sosial > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 22 Sep 2016 14:49 |
Last Modified: | 22 Sep 2016 14:49 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/20151 |
Actions (login required)
View Item |