UDiNus Repository

Perancangan Iklan Layanan Masyarakat Tentang Bahaya Menahan Buang Air Kecil Bagi Kandung Kemih

VANI, ARDIANZAH ARMA (2016) Perancangan Iklan Layanan Masyarakat Tentang Bahaya Menahan Buang Air Kecil Bagi Kandung Kemih. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3944b) | Preview

    Abstract

    Menahan buang air kecil dapat dialami oleh siapa saja, dari anak-anak hingga orang dewasa, hal ini berkaitan dengan kebiasaan/gaya hidup yang tidak sehat dan kesibukan yang dialami oleh sebagian besar orang pekerja kantoran. Sayangnya hal ini kurang diperhatikan masyarakat luas, khususnya masyarakat Semarang tentang dampak yang ditimbulkan dari bahaya menahan buang air kecil. Maka Perancangan ILM sangat diperlukan untuk menghimbau dan memberikan informasi yang dapat merubah kebiasaan masyarakat yang tidak sehat tersebut. Penelitian yang mendasari ILM ini menggunakan metode kualitatif. Data yang diperoleh dari sumber terpercaya seperti wawancara kepada beberapa pihak, observasi, dan kajian literatur. Analisis data menggunakan pendekatan kerangka 5W dan 1H . Desain dan cerita animasi yang dibuat disesuaikan dengan permasalahan/kasus yang dihadapai masyarakat Semarang sebagai acuan untuk membuat ILM berupa animasi infografis. Karakter dalam animasi infografis ini terinspirasi dari seorang Dokter dan seorang pekerja kantoran yang mengalami penyakit saluran kandung kemih. Menggunakan karakter seorang dokter karena seorang dokter identik dengan hal-hal kesehatan, maka dari itu diharapkan dapat mengingatkan masyarakat untuk selalu hidup sehat

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Desain Komunikasi Visual
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 04 May 2017 15:33
    Last Modified: 04 May 2017 15:33
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/21826

    Actions (login required)

    View Item