UDiNus Repository

PERANCANGAN GAME EDUKATIF THE WISELY TIME UNTUK MENGAJARKAN KEDISIPLINAN WAKTU

WAHYU, CAHYA BAGUS (2017) PERANCANGAN GAME EDUKATIF THE WISELY TIME UNTUK MENGAJARKAN KEDISIPLINAN WAKTU. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3926b) | Preview

    Abstract

    Pemanfaatan anak dalam mempergunakan waktu secara efektif membuat mereka mempunyai kebiasaan buruk menyia-nyiakan waktu. Kurangnya pengawasan orangtua juga berpengaruh akan perilaku disiplin waktu anak, sehingga anak menjadi tidak efisien dalam mempergunakan waktu mereka yang berharga. Oleh karena itu, demi membangun kebiasaan baik untuk mempergunakan waktu dalam kegiatan sehari-hari maka diperlukan edukasi kedisiplinan waktu terhadap anak sejak dini. Data diperoleh melalui metode wawancara dan observasi secara langsung kepada beberapa sekolah dasar dan Dinas Pendidikan Kota Semarang serta target audiens untuk mengetahui permasalahan tentang kedisiplinan waktu. Dari data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan metode 5W+1H kemudian dijadikan pertimbangan dalam pembuatan konten game. Konten dalam game dikemas dalam bentuk game bergenre arcade agar mudah dimainkan dan dipahami. Edukasi kedisiplinan waktu bagi anak usia 7-11 tahun dapat dilakukan melalui media game The Wisely Time dengan cara yang menyenangkan. Dengan menggunakan game berbasis android, anak-anak dapat membiasakan diri untuk mempergunakan waktu mereka secara baik dan efisien dalam berkegiatan sehari-hari.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Desain Komunikasi Visual
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 04 May 2017 15:43
    Last Modified: 04 May 2017 15:43
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/22008

    Actions (login required)

    View Item