UDiNus Repository

SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN SARANA DAN FASILITAS KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA DI PT PERTAMINA (PERSERO) TERMINAL BBM SEMARANG GROUP

FIRDA, PRATIWI (2017) SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN SARANA DAN FASILITAS KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA DI PT PERTAMINA (PERSERO) TERMINAL BBM SEMARANG GROUP. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Pengelolaan sarana dan fasilitas Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di PT Pertamina (Persero) Terminal BBM Semarang Group mengalami hambatan dalam update data dan keterlambatan monitoring, sehingga dapat berpengaruh pada kondisi sarana dan fasilitas K3, dan kesiapsiagaan kondisi darurat. Hal tersebut mendasari dilakukannya penelitian ini yang bertujuan membangun sistem informasi pengelolaan sarana dan fasilitas K3 untuk memudahkan dalam akses informasi, manajemen data, dan monitoring kelengkapan sarana dan fasilitas K3. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif guna memperoleh informasi mengenai keadaan yang ada. Dalam perancangan sistem informasi K3 didukung dari analisis data yang diperoleh melalui observasi, wawancara dan studi pustaka. Sedangkan untuk pembangunan sistem dilakukan pendekatan SDLC (System Development Life Cycle). Penelitian yang dilakukan menghasilkan sebuah sistem informasi K3 dengan desain yang user friendly dan membantu manajemen pengelolaan sarana dan fasilitas K3 di PT Pertamina (Persero) Terminal BBM Semarang Group. Sistem ini mengandung menu pemetaan sarana dan fasilitas K3, menu jadwal monitoring yang didukung dengan alarm pengingat, dan menu informasi emergency response team yang menyediakan informasi pemegang wewenang tindakan dalam keadaan darurat. Informasi tersebut dapat digunakan sebagai bahan perencanaan dan persiapan baik itu inspeksi maupun monitoring. Pengembangan bagi sistem infromasi sarana dan fasilitas K3 ini masih sangat diperlukan, seperti penambahan beberapa fitur pendukung yang akan dapat menunjang sharing data maupun pengelolaan data.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Kesehatan > Kesehatan Masyarakat
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 13 Dec 2017 15:59
    Last Modified: 13 Dec 2017 15:59
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/22541

    Actions (login required)

    View Item