UDiNus Repository

TINJAUAN KELENGKAPAN INFORMASI YANG MENDUKUNG PENEGAKAN DIAGNOSIS DAN PENENTUAN KODING NEOPLASMA DI RUMAH SAKIT ROEMANI MUHAMMADIYAH TAHUN 2017

DIANA, OKTAVIANI ARSITA (2017) TINJAUAN KELENGKAPAN INFORMASI YANG MENDUKUNG PENEGAKAN DIAGNOSIS DAN PENENTUAN KODING NEOPLASMA DI RUMAH SAKIT ROEMANI MUHAMMADIYAH TAHUN 2017. Skripsi,Fakultas Kesehatan.

[img]
Preview
PDF
Download (4068b) | Preview

    Abstract

    Neoplasma merupakan kasus yang memiliki 2 kode yaitu kode topografi dan morfologi, dimana kode morfologi akan mempengaruhi kode topografi, kode morfologi bisa ditentukan dengan melihat hasil pemeriksaan patologi anataomi. Hasil survey awal dari 10 DRM di Rumah Sakit Roemani Muhammadiyah tahun 2017 ditemukan 90% dokumen rekam medis tidak dilengkapi hasil pemeriksaan patologi anatomi. Penelitian ini bertujuan mengetahui jumlah ketepatan kode neoplasma berdasarkan kaidah ICD-10 di Rumah Sakit Roemani Muhammadiyah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode observasi terhadap dokumen rekam medis kasus neoplasma, dan wawancara yang dilakukan kepada kepala rekam medis, koder dan petugas assembling. Total sampel sebanyak 60 dokumen rekam medis neopasma yang diambil secara acak. Hasil penelitian kelengkapan informasi dokumen rekam medis, hasilnya 100% tidak lengkap, penulisan diagnosa oleh dokter pada lembar RM-1 hasilnya 15% lengkap dan 85% tidak lengkap, kelengkapan penulisan kode neoplasma oleh koder di RM-1 hasilnya 90% lengkap dan 10% tidak lengkap, hasil ketepatan penulisan kode neoplasma oleh koder di RM-1 ialah 6,67% tepat dan 93,3% tidak tepat. Penulis menyarankan dibentuknya kebijakan yang mengatur tentang kewajiban tenaga medis melengkapi isi dokumen rekam medis serta adanya kebijakan yang mengatur penyimpanan hasil pemeriksaan penunjang.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Kesehatan > Rekam Medis dan Informatika Kesehatan
    Kesehatan > Rekam Medis dan Informatika Kesehatan
    Divisions: Fakultas Kesehatan
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 13 Dec 2017 16:00
    Last Modified: 13 Dec 2017 16:00
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/22568

    Actions (login required)

    View Item