AGUSTI, PANGESTI CATUR (2017) Timeliness Laporan Keuangan di Indonesia (Studi Empiris pada Perusahaan Go Public di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2014). Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
| PDF Download (3674b) | Preview |
Abstract
Ketepatan waktu pelaporan keuangan sangat dibutuhkan oleh pemakai informasi laporan keuangan, misalnya akuntan, manajer dan analisis keuangan. Hal ini dikarenakan laporan keuangan merupakan unsur penting yang sangat dibutuhkan oleh pemakai informasi (user) untuk membuat keputusan investasi dan kredit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, kantor akuntan publik , return saham terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan.Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan go public yang terdaftar di BEI pada tahun 2013-2014. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling dan dianalisis dengan menggunakan analisis regresi logistik. Jumlah data yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 522 perusahaan.Hasil uji hipotesis menggunakan regresi logistik menemukan bukti empiris bahwa variabel profitabilitas secara signifikan berpengaruh terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan, sedangkan variabel ukuran perusahaan, kantor akuntan publik, dan return saham tidak berpengaruh secara signifikan terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan perusahaan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi Ilmu Sosial > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 13 Dec 2017 16:23 |
Last Modified: | 13 Dec 2017 16:23 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/22783 |
Actions (login required)
View Item |