AMALIA, PRATIWI SETYO (2017) Pengaruh Kecerdasan Emosional dan Stres Kerja terhadap Kinerja Perawat pada Rumah Sakit Umum Kumala Siwi Kudus dengan Kepuasan Kerja sebagai Variabel Intervening. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
Abstract
Kinerja perawat mempunyai kontribusi yang besar untuk menentukan pelayanan di rumah sakit sehingga setiap upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan rumah sakit juga disertai upaya untuk meningkatkan kinerja perawat yang berkualitas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosional dan stres kerja terhadap kinerja perawat pada RSU Kumala Siwi Kudus dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan metode sampel jenuh yaitu cara pengambilan sampel dimana semua populasi dijadikan responden yang kemudian didapat sampel sebanyak 77 responden. Jenis dan metode pengumpulan data adalah data primer dan kuesioner. Teknik analisis menggunakan regresi linier berganda (SPSS).Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) kecerdasan emosional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja perawat, (2) stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja perawat, (3) kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja perawat, (4) kecerdasan emosional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja perawat, (5) stres kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja perawat.
Actions (login required)