SUCI, AISYAH NOOR (2017) PENGENALAN PLAT NOMOR UNTUK ABSENSI DENGAN METODE TEMPLATE MATCHING KORELASI PADA DINAS KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA PROVINSI JAWA TENGAH. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Dalam memenuhi kebutuhan untuk berparkir, manusia memerlukan tempat dengan keamanan yang terjamin agar kendaraan yang diparkir tidak terjadi sesuatu misal tindakan kriminal. Perkembangan teknologi pada era sekarang sangat membantu dalam pengembangan keamanan, salah satunya adalah keamanan tempat parkir yang sering kita dengar dengan sebutan parkir cerdas. Manusia tentunya akan memarkirkan kendaraannya di tempat yang aman, dengan jaminan sekarang yang sedang tren adalah karcis parkir. Dengan karcis tersebut akan memastikan bahwa kendaraannya tetap ada di dalam tempat parkir. Berbeda dengan penelitian ini akan menggunakan kartu, kartu tersebut merupakan kartu yang akan digunakan karyawan dan sebelumnya karyawan sudah melakukan registrasi data diri dan data kendaraan. Selain untuk keamanan sistem ini akan dipakai sebagai kedisiplinan karyawan dalam absensi saat bekerja pada perusahaan. Sistem parkir adalah salah satu sistem yang dapat menjadi solusi atas permasalahan keamanan parkir. Pada penelitian ini, peneliti membuat sistem menggunakan metode Pattern Recognition dengan algoritma Template Matching yang akan memberikan pencocokan plat nomor kendaraan yang masuk ke dalam sistem. Dengan metode serta algoritma yang digunakan oleh penulis saat penelitian, maka sistem ini dapat dijadikan sebagai pedoman untuk mengetahui tingkat keakurasian karakter pada plat nomor kendaraan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 13 Dec 2017 16:41 |
Last Modified: | 13 Dec 2017 16:41 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/23039 |
Actions (login required)
View Item |