RAHMANITA, ANDILA (2017) PERANCANGAN IKLAN UNTUK MEMPERLUAS PASAR KAMILA BUTIK DI KOTA SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Perkembangan fashion hijab di Indonesia mengalami perkembangan yang cukup pesat. Sehingga banyak para desainer yang beralih mendesain sebuah fashion yang terinspirasi dengan wanita berhijab. Mulai dari busana untuk wanita hingga fashion hijab untuk wanita muslimah dengan keunikan dan kreatifitas para desainer. Kamila Butik merupakan nama butik yang menawarkan sebuah produk khusus wanita muslimah dengan produk unggulannya yaitu hijab instant. Kamila Butik sendiri sudah berdiri sejak 7 tahun yang lalu. Banyaknya butik atau brand busana muslimah yang bermunculan dengan produk-produk yang ditawarkan menyebabkan Kamila Butik dalam memasuki tahun ke 5. Dengan adannya permasalahan tersebut, maka untuk meningkatkan penjualan diperlukan adannya media iklan yang efektif dan fokus pada segmentasi target audience. Untuk mencapai keefektifan dalam menyampaikan pesan kepada target audience, penulis menggunakan metode analisa SWOT dalam perancagan iklan ini. Strategi media yang digunakan untuk mencapai target pasar adalah media sosial yaitu facebook dan instagram, kalender, paper bag dan x – banner. Kamila Butik menyampaikan pesan pada iklan adalah sebagai salah satu butik yang menawarkan hijab instant untuk wanita. Diharapkan melalui perancangan iklan ini masyarakat tertarik dan membuat masyarakat membeli produk dari Kamila Butik, sehingga dapat memperluas pasar dan meningkatkan penjualan.
Actions (login required)