UDiNus Repository

PERAN WARNA DAN FONT DALAM KEMASAN SACHET VARIAN RASA KOPI GOOD DAY

MUH, MAHADI SAHAL (2017) PERAN WARNA DAN FONT DALAM KEMASAN SACHET VARIAN RASA KOPI GOOD DAY. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Kopi Good Day adalah minuman kopi instan yang memiliki macam-macam varian rasa, di produksi oleh PT. Santos Jaya Abadi tergabung dalam Kapal Api Group. Kopi Good Day menggunakan warna kemasan sachet yang berbeda-beda pada setiap varian rasa. Warna memiliki peran untuk menarik perhatian konsumen, karena warna dapat menggambarkan suasana hati atau perasaan seseorang. Kemasan berfungsi untuk melindungi produk supaya sampai di tangan konsumen dengan aman, sebagai alat media promosi untuk mengenalkan produk, sebagai identitas produk. Permasalahan yang dilihat adalah bagaimana kemasan sachet varian rasa kopi Good Day, bagaimana warna kemasan sachet varian rasa kopi Good Day, kemudian bagaimana peran warna dalam kemasan sachet varian rasa kopi Good Day. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran warna pada kemasan sachet varian rasa kopi Good Day terhadap minat beli konsumen. Metode yang digunakan penulis untuk memperoleh data adalah metode kualitatif menggunakan teknik analisa ineraktif, kemudian di analisa dan dibahas menggunakan pendekatan kreatifitas. Setelah mendapat hasil analisa pembahasan maka dapat di peroleh hasil penelitian yaitu: a. Elemen konstanta pada kemasan sebagai indentitas kopi Good Day, b. Bentuk font dan warna dominan varian rasa kemasn kopi Good Day di asosiasikan dari rasa kopi, dan c. peran warna dalam kemasan sachet varian rasa kopi Carrebian Nut di asosiasikan dari karibia, mocacinno di asosiasikan dari rasa manis dan bahagia, The Original di asosiasikan dari espresso, Vanilla Latte di asosiasikan dari warna penyajian latte, Cool’in Coffee di asosiasikan dari rasa dingin atau mint, chococinno di asosiasikan dari olahan biji kakao, White Frape di asosiasikan dari kopi kocok yg terdiri dari 3 lapisan, Coffee Freze Mocafrio di asosiasikan dari pecahan esbatu balok dan kutub utara, Cappuccino dan White Cappuccino di asosiasikan dari biji kopi itali dan busa kopi cappuccino

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Desain Komunikasi Visual
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 13 Dec 2017 16:48
    Last Modified: 13 Dec 2017 16:48
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/23174

    Actions (login required)

    View Item