PUTRA, PRAKOSO ADI (2017) SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS KEPENDUDUKAN DI BADAN PUSAT STATISTIK (BPS) KABUPATEN SEMARANG. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Perkembangan tekonologi kini semakin cepat, rata-rata sekarang orang telah menggunakan komputer untuk mencari informasi maupun untuk pekerjaan. Suatu sistem yang baik harus mampu memberikan informasi dengan data-data yang akurat dan tepat dalam proses pengolahannya. Pembuatan aplikasi ini menggunakan software Adobe Flash CS6, karena Adobe Flash CS6 dapat menyajikan sistem ini menjadi interaktif dan dinamis. Adobe Flash CS6 menyediakan berbagai macam fitur yang sangat membantu untuk membuat animasi dan tampilan menjadi semakin mudah dan menarik. Pada saat ini Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang belum mempunyai aplikasi Sistem Informasi Geografis. Sehingga penulis berusaha membuat sebuah sistem yang disebut "Sistem Informasi Geografis Kependudukan di Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang". Sistem ini dirancang untuk mempermudah pegawai Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang dan masyarakat dalam mencari data di perpustakaan Badan Pusat Statistik Kabupaten Semarang.
Actions (login required)