UDiNus Repository

Visual Identity Mata Uang Kertas Indonesia Emisi Tahun 2000 Menggunakan Pendekatan Estetika

DEWI, ANGGRAENI ANGGI (2017) Visual Identity Mata Uang Kertas Indonesia Emisi Tahun 2000 Menggunakan Pendekatan Estetika. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Tujuan dalam penelitian ini adalah, (1) Mendekripsikan dan memahami apa saja visual identity mata uang kertas republik Indonesia emisi tahun 2000. (2) Mendeskripsikan dan memahami estetika menurut Thomas Aquinas dan makna yang terdapat dalam desain mata uang kertas Indonesia emisi tahun 2000. Penulisan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Populasi dan sample yang digunakan yaitu metode sample non probalitas judgement. Data yang diperoleh dalam penelitian ini berupa kata-kata, visual dan tindakan untuk meneliti dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa penelitian sendiri dengan pedoman teknik wawancara, dokumentasi, studi pustaka. Dalam analisis penelitian data dengan cara mengumpulkan data, mereduksi data yang ada, penyajian data-data, menarik kesimpulan dan verifikasi data dari 7 gambar mata uang kertas Indonesia emisi tahun 2000. Hasil dari penelitian ini yakni, (1) Memaparkan elemen visual dalam elemen visual identity 7 mata uang yaitu elemen visual garis, elemen visual bidang, elemen visual warna, dan elemen visual tekstur. (2) Visual identity mengenalkan suatu ciri khas dalam sebuah gambar atau visual yang mengarah kepada persepsi dalam sebuah pesan pada gambar tersebut. (3) Memaparkan elemen-elemen visual identity dalam 7 mata uang, elemen tersebut adalah nama, logo, warna, tipografi, elemen garis dan penerapan identitas. (4) Penerapan estetika menggunakan pendekatan teori estetika Thomas Aquinas dalam 7 mata uang kertas Indonesia dalam kategori integrity of perfection, proportion of harmony, brightness of clarity.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Desain Komunikasi Visual
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 13 Dec 2017 16:52
    Last Modified: 13 Dec 2017 16:52
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/23228

    Actions (login required)

    View Item