UDiNus Repository

Analisa Curah Hujan di Kota Rembang menggunakan Metode Simple Moving Averages

ATIKA, CHAYATI NAHRUL (2017) Analisa Curah Hujan di Kota Rembang menggunakan Metode Simple Moving Averages. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3983b) | Preview

    Abstract

    Pemanfaatan cuaca sangat penting bagi kehidupan sehari-hari, misalnya, petani padi, petani garam, pariwisata, perikanan, dan pedagang sangat membutuhkan informasi mengenai cuaca yang ada pada Kota Rembang untuk mempersiapkan kegiatan bisnis. Mengingat pentingnya kegiatan bisnis diatas, maka perlu dilakukan analisa curah hujan sebagai langkah antisipasi untuk memperkecil dampak yang akan terjadi. Analisa curah hujan harus memiliki keakurasian tinggi agar aktifitas bisnis yang dilakukan bisa berjalan dengan baik. Untuk saat ini Kota Rembang belum memiliki analisa curah hujan guna membantu petani padi, petani garam, pariwisata, perikanan, dan pedagang. Maka pada penelitian ini dirancang untuk menganalisa curah hujan di Kota Rembang dengan menggunakan sebuah metode peramalan, salah satunya dengan menggunakan metode Simple Moving Average, bermanfaat untuk membantu masyarakat dalam melakukan kegiatan sehari-hari, dan memberikan informasi prediksi curah hujan kepada petani padi, petani garam, pariwisata, perikanan, dan pedagang, guna kelancaran dalam kegiatan seperti cocok tanam, pertanian, perkebunan, penacarian ikan, perdagangan, dan lain sebagainya. Dengan adanya analisa curah hujan di Kota Rembang, memudahkan masayarakat untuk melakukan kegiatan sehari-hari dengan hasil yang maksimal dimasa yang akan datang. Berdasarkan penelitian bahwasahnya Simple Moving Average digunakan prediksi curah hujan untuk menghasilkan Mean Square Error1: 1.676.748 dan Mean Square Error2 : 1.550.630. Nilai Mean Square Error dengan jumlah terkecil merupakan metode yang bagus untuk digunakan.

    Item Type: Article
    Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 13 Dec 2017 17:02
    Last Modified: 13 Dec 2017 17:02
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/23339

    Actions (login required)

    View Item