UDiNus Repository

Rancang Bangun Sistem Informasi Pelaporan Perkembangan Gizi Balita Bagi Tingkat Kecamatan Pada Area Kecamatan Semarang Selatan

SUSANTO, HELMI and HANDOKO, L.BUDI (2013) Rancang Bangun Sistem Informasi Pelaporan Perkembangan Gizi Balita Bagi Tingkat Kecamatan Pada Area Kecamatan Semarang Selatan. [Image]

[img]
Preview
Image (JPEG) - Published Version
Download (158Kb) | Preview

    Abstract

    Dalam pengolahan data kesehatan balita masih belum menggunakan sistem yang terintegrasi dengan pusat. Hal ini akan mempersulit dalam penanganan gizi buruk pada kecamatan semarang selatan. Oleh sebab itu, maka penulis berinisiatif membuat suatu perangkat lunak yang mampu mengelola data secara terpusat sehingga tidak ada kendala dalam pendistribusian data mengenai data-data perkembangan gizi balita. Sistem dengan data terpusat mampu memotong rantai pendistribusian data yang semula dari posyandu menuju kelurahan untuk melakukan perekapan dan kemudian dari kelurahan akan diteruskan kepada kecamatan untuk di pantau dan kemudian berubah menjadi kecamatan mampu mengakses langsung secara real time data-data yang diperoleh dari posyandu. Data yang mengalir tersebut akan menjadikan acuan kecamatan semarang selatan untuk melakukan tindakan yang lebih serius dalam menangani daerah-daerah yang memiliki potensi gizi buruk dan pemerataan gizi baik akan lebih mudah tertangani.Data disajikan dalam bentuk tabel dan grafik untuk mempermudah pemantauan gizi buruk. Pada tabel laporan balita mampu menampilkan daftar gizi buruk apabila balita telah memenuhi penurunan berat badan dalam dua periode yang berlangsung secara seri. Kerangka kerja web menggunakan Code Igniter dengan metode MVC dan menggunakan plugin Grocery Crud untuk melakukan pengolahan data serta artisteer sebagai alat untuk mendesain tampilan sistem

    Item Type: Image
    Subjects: T Technology > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data
    Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data
    Divisions: Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data
    Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data
    Depositing User: PSI Udinus
    Date Deposited: 30 Oct 2013 14:07
    Last Modified: 30 Oct 2013 14:08
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/4771

    Actions (login required)

    View Item