SEKHA, NUR and AGUSTINA, FERI (2013) RANCANG BANGUN SISTEM SUMBANGAN PEMBANGUNAN DAN PENDIDIKAN (SPP) SMK MUHAMMADIYAH SUMOWONO. [Image]
| Image (JPEG) - Published Version Download (318Kb) | Preview |
Abstract
Pengolahan data informasi pembayaran di SMK Muhammadiyah Sumowono masih menggunakan cara manual, proses pencatatan data pembayaran siswa dilakukan setiap ada siswa yang membayar, yang ditulis pada buku besar administrasi keuangan, dari kelas X s.d. XII, setelah itu diserahkan kepada bendahara komite setiap hari, sedangkan untuk perhitungannya menggunakan kalkulator. Hal ini menjadikan kurangnya efisiensi waktu dalam hal pencatatan data keuangan, sedangkan kebutuhan data keuangan sangat penting untuk menentukan kelanjutan studi siswa karena digunakan sebagai dana operasional pendidikan, seperti pelajaran teori, praktek, kenaikan kelas, dan ujian. Oleh karena itu, diperlukan adanya suatu sistem yang dapat mengolah data pembayaran SPP yang sudah terkomputerisasi yang diharapkan dapat diakses dengan cepat dan efisien, mulai dari pencatatan data keuangan siswa, perhitungan, proses pengolahan data, hingga rekap data, semuanya dapat dilakukan oleh Sistem Pengolah Data Pembayaran Sekolah ini. Metode yang penulis gunakan dalam pengembangan sistem ialah SDLC (System Development Life Cycle) yang disebut juga dengan metode Waterfall yang dilakukan mulai analisa, perancangan, dan implementasi.
Item Type: | Image |
---|---|
Subjects: | T Technology > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data |
Divisions: | Library of Congress Subject Areas > T Technology > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika > RPL Rekayasa Perangkat Lunak dan Data |
Depositing User: | PSI Udinus |
Date Deposited: | 30 Oct 2013 15:30 |
Last Modified: | 30 Oct 2013 15:31 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/4781 |
Actions (login required)
View Item |