PRISKY, LUTFIANA MARTA (2012) Faktor - faktor yang Mempengaruhi Praktik Perataan Laba pada Perusahaan Manufaktur dan Lembaga Keuangan di Bursa Efek Indonesia Tahun 2007-2009. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
| PDF Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi praktik perataan laba perusahaan di dalam sektor manufaktur dan sektor lembaga keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Faktor yang diuji adalah ukuran perusahaan, return on asset, net profit margin, financial leverage dan sektor industri. Data yang diperoleh menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 80 per tahun. Dengan demikian diperoleh sampel enelitian sebanyak 240 perusahaan dari periode 2007 sampai 2009 dan kemudian sampel di klasifikasikan dalam perata dan bukan perata menggunakan model Indeks Eckel. Untuk analisis data, penelitian ini menggunakan statistik deskriptif, one sample kolmogorov smirnov test, independent sample t-test, mann whitney test, chi square test dan logistic regression test. Hasi pengujian model Indeks Eckel menunjukkan bahwa praktik perataan laba dari perusahaan perusahaan manufaktur dan lembaga keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2007-2009. Hasil pengujian juga menunjukkan bahwa terdapat perbedaan antara perata dan bukan perata untuk ukuran perusahaan, return on asset, net profit margin, financial leverage dan sektor industri. Hasil univariate test menunjukkan bahwa sektor industri diantara praktik perataan laba perusahaan mempunyai perbedaan yang signifikan. Logistic regression test menunjukkan bahwa ukuran perusahaan, return on asset, net profit margin, financial leverage dan sektor industri tidak mempunyai pengaruh pada praktik perataan laba. Kata kunci: Ukuran Perusahaan, Return On Asset, Net Profit Margin, Financial Leverage, Sektor Industri, Perataan Laba.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi Ilmu Sosial > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 07 Oct 2014 16:45 |
Last Modified: | 20 Nov 2014 03:05 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8432 |
Actions (login required)
View Item |