UDiNus Repository

ANALISIS PENGARUH FREE CASH FLOW, PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN EARNING PER SHARE TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR TAHUN 2008-2011

GATOT, HERWIDODO (2013) ANALISIS PENGARUH FREE CASH FLOW, PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN EARNING PER SHARE TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR TAHUN 2008-2011. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (444Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (4Kb) | Preview

      Abstract

      Investor memerlukan informasi mengenai hasil kerja perusahaan sebagai bahan evaluasi atas keputusan ekonomi yang diambil, sehingga investor dapat memperkirakan kebijakan dividen yang akan dibuat perusahaan dan akan berdampak pada pembagian dividen yang akan diterimanya. Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel Free Cash Flow (FCF), Profitabilitas (ROA), Likuiditas (CR), Leverage (DER), dan Earning Per Share (EPS) terhadap Kebijakan Dividen (DPR) pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2008-2011. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 146 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2008-2011. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Data diperoleh dari Indonesia Capital Market Directory (ICMD) selama tiga tahun berturut-turut dan laporan keuangan per 31 Desember 2008-2011 dari setiap masing-masing perusahaan. Diperoleh jumlah sampel sebanyak 21 perusahaan. Metode analisis yang digunakan adalah metode regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan uji statistik t untuk menguji koefisien regresi parsial serta uji statistik F untuk menguji pengaruh secara simultan dengan tingkat kepercayaan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Leverage (DER) berpengaruh signifikan terhadap Kebijakan Dividen (DPR). Variabel lain dalam penelitian ini, yaitu Free Cash Flow (FCF), Profitabilitas (ROA), Likuiditas (CR), dan Earning Per Share (EPS) tidak berpengaruh signifikan terhadap Kebijakan Dividen (DPR). Kata kunci : free cash flow, profitabilitas, likuiditas, leverage, dan earning per share, kebijakan dividen.

      Item Type: Article
      Subjects: Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
      Ilmu Sosial > Akuntansi
      Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 07 Oct 2014 16:48
      Last Modified: 20 Nov 2014 00:39
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8536

      Actions (login required)

      View Item