UDiNus Repository

pengaruh stress kerja dan semangat kerja terhadap kinerja karyawan bagian produksi PT. Alam Daya Sakti Semarang

RENI, NURHAYATI (2013) pengaruh stress kerja dan semangat kerja terhadap kinerja karyawan bagian produksi PT. Alam Daya Sakti Semarang. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (249Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (3869b) | Preview

      Abstract

      Penelitian ini dilakukan untuk menguji Pengaruh Stress Kerja dan Semangat Kerja Terhadap Kinerja Karyawan bagian Produksi Di PT. Alam Daya Sakti Semarang. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode sampling jenuh atau metode sensus, adalah teknik pengambilan sampling bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Jadi sampel penelitian ini adalah 105 responden yang terdiri dari semua karyawan produksi PT. Alam Daya Sakti. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan kuesioner. Data dianalisis dengan regresi linear berganda dengan bantuan software SPSS 16.0 for windows. Menggunakan uji t untuk menguji pengaruh variable tergantung variable independent secara parsial. uji instrument meliputi uji validitas dan realibilitas, uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, uji multikoliniearitas, uji heteroskedastisitas, dan uji autoklerasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa stress kerja dan semangat kerja secara bersama – sama mempengaruhi kinerja karyawan bagian produksi di PT. Alam Daya Sakti Semarang . Nilai signifikan 0.000 dengan signifikansi 0,05. Dan yang paling berpengaruh yaitu variabel semangat kerja dengan nilai B (koefisien regresi) sebesar 0.391 dan nilai T tertinggi dan nilai signifikan 0.000.

      Item Type: Article
      Subjects: ?? NM ??
      Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 07 Oct 2014 16:49
      Last Modified: 19 Nov 2014 22:57
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8590

      Actions (login required)

      View Item