DEWI, ROSALINA (2014) Analisis prosedur penggajian pada home industry Otak-otak Bandeng Mulya Semarang berdasarkan unsur pengendalian yang baik menurut konsep sistem pengendalian intern (SPI). Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.
| PDF Download (287Kb) | Preview | |
| PDF Download (3633b) | Preview |
Abstract
Home industry Ota-kotak Bandeng Mulya merupakan home industry yang mulai berkembang, untuk itu perlu dikelola dengan baik terutama pada prosedur penggajiannya. Untuk mencapai prosedur penggajian yang baik diperlukan adanya sistem pengendalian intern atas prosedur penggajiannya, sehingga penyelewengan dan penyimpangan dapat diminimalisasi dan tujuan perusahaan dapat tercapai. Objek penelitian tugas akhir ini adalah home industry Otak-otak Bandeng Mulya Semarang yang terletak dijalan Bergota-Kariadi no 532 Semarang. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data kualitatif dan data kuantitatif, sedangkan sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan cara wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini yaitu berupa informasi atas prosedur penggajian yang ada pada home industry Otak-otak Bandeng Mulya Semarang yang dianalisis berdasarkan unsur sistem pengendalian intern (SPI). Dari hasil analisis menunjukkan sistem pengendalian intern pada prosedur penggajian yang ada pada home industry ini masih kurang efektif.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi Ilmu Sosial > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis |
Depositing User: | Psi Udinus |
Date Deposited: | 07 Oct 2014 16:53 |
Last Modified: | 19 Nov 2014 19:03 |
URI: | http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8721 |
Actions (login required)
View Item |