UDiNus Repository

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2009-2012

PUTRI, MENTARI (2014) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2009-2012. Skripsi,Fakultas Ekonomi & Bisnis.

[img]
Preview
PDF
Download (4Kb) | Preview

    Abstract

    Salah satu keputusan penting yang dihadapi oleh manajer keuangan dalam kaitannya dengan operasi perusahaan adalah keputusan pendanaan atau struktur modal. Keputusan tersebut berkaitan dengan komposisi hutang, saham preferen dan saham biasa yang harus digunakan oleh perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh struktur aset, profitabiitas, ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan dan risiko bisnis terhadap struktur modal perusahaan manufaktur yang terdaaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2012. Sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan sampel 16 perusahaan manufaktur dengan kriteria tertentu. Kriteria tersebut adalah : perusahaan yang telah menerbitkan laporan keuangan mereka per 31 Desember selama tahun 2009-2012, perusahaan yang mendapatkan keuntungan dan pendapatan penjualan meningkat selama periode pengamatan. Untuk menguji hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini, data dianalisis dengan menggunakan regresi berganda. Hasil regresi menunjukkan bahwa strktur aset, profitabilitas, ukuran perusahaan, dan risiko bisnis secara parsial berpengaruh signifikan terhadap struktur modal sementara pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh signifikan terhadap struktur modal. Koefisien determinasi menunjukkan nilai sebesar 0,720 berarti bahwa 72% variabel dependen yaitu struktur modal dapat dijelaskan oleh lima variabel independen yaitu struktur aset, profitabilitas, ukuran perusahaan, pertumbuhan penjualan dan risiko bisnis, sedangkan sisanya sebesar 28% struktur modal dijelaskan oleh faktor lainnya diluar model penelitian.

    Item Type: Article
    Subjects: ?? NM ??
    Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 07 Oct 2014 16:54
    Last Modified: 19 Nov 2014 18:21
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/8744

    Actions (login required)

    View Item