UDiNus Repository

Program Bantu Penanganan Gangguan Perangkat Multimedia di PT. Telkom Arnet Semarang

MUHAMMAD, MUKLIS ABDUL (2012) Program Bantu Penanganan Gangguan Perangkat Multimedia di PT. Telkom Arnet Semarang. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (3928b) | Preview

    Abstract

    Internet adalah salah satu layanan yang diberikan oleh PT. Telekomunikasi Indonesia terhadap masyarakat. Layanan internet tidak lepas dari terhubungnya semua komputer ke seluruh jaringan yang ada di dunia. PT. Telkom Arnet Semarang adalah salah satu unit dari PT. Telkom yang menangani Operation and Maintenance 30 lokasi yang meliputi Kota Semarang, Kudus Area, Kendal Area dan Salatiga Area, dengan banyaknya area dan jarak yang lumayan jauh maka pada saat terjadi gangguan membutuhkan waktu yang relatif lama. Solusi penanganan gangguan pada program bantu penanganan gangguan menggunakan metode pencarian sequential search, dimana nantinya pencarian berdasarkan jenis perangkat dan jenis gangguan yang sedang terjadi. Program Bantu Penanganan Gangguan Perangkat Multimedia memberikan solusi terhadap terjadinya gangguan agar semua tenaga dapat menangani gangguan tersebut. Program Bantu tersebut menyimpan sejumlah solusi yang sebelumnya diinputkan oleh pakar atau karyawan yang bekerja pada Divisi Multimedia, sehingga dengan hanya memilih perangkat dan memasukkan kata kunci gangguan akan terdapat solusi yang harus dikerjakan untuk penanganan gangguan. Pada saat implementasi Program Bantu dapat berjalan dengan baik dan memberikan banyak manfaat kepada bagian lain mengenai contoh gangguan dan solusi yang diberikan oleh Program Bantu tersebut. Pada saat implementasi Program Bantu dapat berjalan dengan baik dan memberikan banyak manfaat kepada bagian lain mengenai contoh gangguan dan solusi yang diberikan oleh Program Bantu tersebut.

    Item Type: Article
    Subjects: T Technology > Teknik Informatika
    Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
    Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
    Depositing User: Psi Udinus
    Date Deposited: 10 Oct 2014 16:51
    Last Modified: 18 Nov 2014 21:27
    URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/11076

    Actions (login required)

    View Item