ARIF, HAKIM RAKHMAN (2013) Sistem Informasi Penggajian Karyawan pada Restoran BBG Biang Bebek Goreng Tegal. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Kebutuhan akan informasi yang cepat, tepat, dan akurat merupakan suatu hal yang mutlak pada era yang serba cepat seperti saat ini. Keterlambatan dalam menyajikan informasi yang dibutuhkan akan menyebabkan informasi tersebut tidak relavan lagi bagi penggunanya. Dengan demikian suatu sistem yang baik harus bisa memberikan informasi tepat pada waktunya, dengan data-data yang akurat dan cepat dalam proses pengolahannya. Pengembangan Sistem Informasi Penggajian di Restoran BBG Kota Tegal ini berawal dari keinginan sang pemilik yang ingin memperbaiki sistem penggajian yang dirasa tidak efisien dalam pelaksanaannya sehari-hari. Diharapkan dengan mengembangkan sistem yang baru dengan memanfaatkan tekhnologi komputer, mampu mempercepat dan mempermudah kinerja bagian administrasi, sehingga pengolahan atas data-data yang ada akan lebih cepat dan akurat, serta menghilangkan duplikasi data yang timbul antar bagian yang ada. Tidak perlu lagi mencatat secara manual, serta menghemat penggunaan kertas. Data yang terstruktur memudahkan dalam proses pencarian data karyawan, proses input data lembur karyawan dan proses transaksi kasbon karyawan hingga proses penggajian karyawan akan sangat cepat dilakukan daripada menggunakan sistem manual biasa. Laporan tugas akhir ini akan menguraikan aktifitas-aktifitas dan produk-produk yang dihasilkan pada masing-masing tahap pengembangan. Desain sistem informasi meliputi pendataan karyawan, pendataan lembur karyawan, proses transaksi kasbon karyawan, hingga proses penggajian karyawan.
Actions (login required)