UDiNus Repository

RANCANG BANGUN SISTEM LAYANAN KERETA API DI STASIUN BESAR TEGAL

VIKTORINUS, RESI SINGGA (2013) RANCANG BANGUN SISTEM LAYANAN KERETA API DI STASIUN BESAR TEGAL. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.

[img]
Preview
PDF
Download (655Kb) | Preview
    [img]
    Preview
    PDF
    Download (3709b) | Preview

      Abstract

      Selama ini informasi yang tersedia di stasiun besar Tegal diperoleh ketika terjadi interaksi yang dilakukan oleh pengguna jasa transportasi kereta api terhadap petugas yang ada di stasiun. Mengenai jadwal perjalanan kereta api diperoleh ketika ada yang bertanya kepada salah satu petugas bagian pelayanan informasi, sedangkan informasi mengenai keterlambatan dan kedatangan kereta api didapat ketika petugas bagian pelayanan informasi memberikan pemberitahuan kepada pengguna jasa transportasi kereta api dengan bantuan sarana pengeras suara.Metode penelitian yang digunakan meliputi wawancara, studi pustaka dan observasi. Hasil yang diperoleh dari tugas akhir ini adalah aplikasi sistem layanan perjalanan kereta api di stasiun besar Tegal. Kesimpulan utama dari tugas akhir ini menjelaskan bahwa aplikasi sistem perjalanan kereta api di stasiun besar Tegal dapat membantu para pengguna jasa transportasi kereta api yang berada di stasiun, untuk mengetahui perkembangan jam kedatangan kereta di stasiun ketika kereta api masuk ke stasiun-stasiun yang berada di daerah operasi IV Jawa Tengah. Adapun saran yang diajukan merupakan adanya perbaikan mengenai tampilan dari sistem ini baik tampilan untuk petugas maupun tampilan untuk para pengguna jasa transportasi yang ada di stasiun tawang Besar Tegal.

      Item Type: Article
      Subjects: T Technology > Teknik Informatika
      Universitas Dian Nuswantoro > Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
      Divisions: Fakultas Ilmu Komputer
      Depositing User: Psi Udinus
      Date Deposited: 10 Oct 2014 17:39
      Last Modified: 16 Nov 2014 20:44
      URI: http://eprints.dinus.ac.id/id/eprint/12708

      Actions (login required)

      View Item