YUDHI, ARIEFFIANTO (2014) Sistem Informasi Pengelolaan Perlengkapan Promosi pada PT Pharmaceutical Processing Industries. Skripsi,Fakultas Ilmu Komputer.
Abstract
Pengeluaran untuk perlengkapan promosi merupakan bagian dari biaya pemasaran yang perlu dikelola agar dapat memberikan kontribusi bagi perusahaan. Pengelolaan perlengkapan promosi memerlukan suatu media pencatatan agar manajemen dapat mengelola transaksi secara optimal dan menghasilkan data untuk perencanaan dan pengendalian. Pengembangan sistem dilakukan karena proses sebelumnya tidak dapat memonitor ketersediaan stok yang dicatat secara off balance sheet dan menyajikan data secara cepat. Sistem dikembangkan menggunakan web dengan maksud agar informasi dari sistem ini dapat diakses dari berbagai area dimana cabang perusahaan berada secara real time. Sebelum dilakukan desain sistem, terlebih dahulu dilakukan analisis kelayakan pengembangan. Analisis kelayakan dilakukan agar proyek pengembangan sistem mampu memberikan keyakinan mengenai adanya nilai tambah bagi perusahaan. Pengembangan dilakukan dengan pendekatan prototyping yang diawali dengan identifikasi kebutuhan pemakai, merancang prototype dan menguji sistem. Hasil pengujian sistem menunjukkan bahwa sistem dapat berjalan dan diterima sesuai dengan spesifikasi yang dibutuhkan. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa sistem layak untuk dikembangkan lebih lanjut. Design awal sistem mampu memenuhi kebutuhan informasi ketersediaan barang secara real time, dapat digunakan untuk mengevaluasi kebutuhan barang yang wajar melalui data-data historis pemakaian perlengkapan promosi untuk tiap-tiap cabang, kategori maupun periode pemakaian. Sistem juga memberikan sarana pertanggungjawaban pemakaian melalui bukti pemakaian sehingga mendukung tujuan pengendalian biaya perusahaan.
Actions (login required)